Logo

Desa Sedayu

Kabupaten Wonogiri

Home

Profil Desa

APBDes

Infografis

Listing

IDM

Berita

Upacara Bendera Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 di Kecamatan Slogohimo

Upacara Bendera Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 di Kecamatan Slogohimo

28 Oktober 2024
Ditulis oleh DANANG KRISTIYONO
Dilihat 65 kali

Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda yang ke-96, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Kecamatan Slogohimo menyelenggarakan upacara bendera pada Senin, 28 Oktober 2024. Upacara yang berlangsung khidmat ini dilaksanakan di halaman Kantor Kecamatan Slogohimo, Kabupaten Wonogiri. Upacara tersebut dihadiri oleh seluruh unsur Forkopimcam Kecamatan Slogohimo, Kepala Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) se-Kecamatan Slogohimo, Kepala Dinas/Instansi beserta jajarannya, Koordinator Wilayah Bidang Pendidikan dan Kebudayaan (Korwil Bidikcam) beserta Kepala Sekolah Dasar (SD), serta Kepala Desa dan Sekretaris Desa se-Kecamatan Slogohimo. Petugas upacara pada peringatan Hari Sumpah Pemuda kali ini berasal dari Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Slogohimo, baik untuk regu paduan suara maupun pasukan pengibar bendera. Pelaksanaan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ini berjalan dengan lancar dan khidmat. Semangat Sumpah Pemuda yang menggaungkan persatuan dan kesatuan bangsa terasa kental dalam setiap prosesi upacara.

Bagikan:

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Logo

Desa Sedayu

Kecamatan Slogohimo

Kabupaten Wonogiri

Provinsi Jawa Tengah

© 2025 Powered by PT Digital Desa Indonesia